Jaringan Komputer dan Peranannya bagi Kehidupan
Jaringan Komputer dan Peranannya bagi Kehidupan
by : Ni Made Divani Gamayani
Jaringan komputer nampaknya bukan lagi hal asing di jaman sekarang. Hampir seluruh manusia terlibat secara langsung dalam penggunaan jaringan komputer. Lalu apa itu jaringan komputer? Jaringan komputer merupakan gabungan dari beberapa perangkat komputer yang saling terhubung untuk dapat berbagi data, berkomunikasi, ataupun mengakses informasi tanpa terbatasi oleh jarak antar perangkat.
Salah satu jaringan komputer yang paling umum digunakan oleh setiap orang ialah internet. Adakah dari kalian yang tidak tahu internet? saya rasa tidak, jika kalian tidak mengetahui internet maka tentu saja anda tidak dapat mengakses artikel ini. Internet ialah singkatan dari interconnection networking yang artinya ialah seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol/Internet Protocol Suite atau yang biasa disingkat TCP/IP. Dari pernyataan tersebut dapat disimpulkan tanpa adanya jaringan komputer maka tidak ada pula internet. Berikut merupakan peranan jaringan komputer dalam kehidupan sehari-hari :
1. Komunikasi tanpa hambatan
Komunikasi merupakan suatu hal yang dilakukan oleh dua orang atau lebih untuk saling bertukar informasi. Jaman sebelum ada internet orang-orang cenderung saling mengirimkan surat melalui pos untuk berkomunikasi jarak jauh. Tentunya itu cukup menguras waktu dalam pengirimannya. Sekarang dengan internet kita dapat menghemat waktu untuk berkomunikasi jarak jauh, hanya diperlukan sebuah koneksi internet maka pesan pun akan terkirim kemana pun tanpa memikirkan jarak yang jauh.
2. Akses informasi cepat
Segala informasi baik dalam negeri maupun luar negeri dapat di akses dengan mudah serta cepat. Tidak perlu lagi kita menunggu berita di TV, kita bisa langsung mencari informasi di google. Dengan internet segala informasi mudah di akses dan up to date.
3. Belajar secara online
Materi pembelajaran bukan hanya kita bisa dapatkan lewat buku ataupun dari guru pengajar. Melainkan kita bisa mendapatkannya secara online di internet. Tentu ini sangat memudahkan kita dalam belajar dan untuk mengefisienkan waktu. Saat ini les privat pun jarang, karena siswa cenderung menonton video pembelajaran di internet dan mengakses materi berupa e-book.
4. Peluang bisnis semakin luas
Dengan jaringan komputer akses informasi cepat di dapat. Selain itu penyebaran informasi pun dapat dilakukan dengan mudah. Salah satunya yaitu bisnis. Seorang pengusaha konvensional mulai beralih untuk memasarkan produknya di pasar internet. Dengan itu customer yang di raih pun jangkauannya lebih luas. Tentunya ini sangat membantu para pengusaha yang besar maupun yang sedang merintis untuk mempublikasikan produk mereka kepada seluruh pengguna internet.
5. Integrasi data yang cepat
Dengan jaringan komputer maka ketergantungan pada komputer pusat dapat dicegah, karena setiap proses data tidak harus dilakukan hanya dengan satu komputer saja, melainkan dapat di akses oleh banyak komputer tanpa mengkhawatirkan tempat. Oleh sebab itu dapat terbentuk suatu integrasi data yang memudahkan pengguna untuk memperoleh dan mengelola data setiap saat.
6. Keamanan akses data
Sistem Jaringan Komputer dapat memberikan keamanan terhadap data. Melalui pemberian dan pengaturan hak akses kepada para pemakai, serta teknik perlindungan terhadap harddisk sehingga data mendapatkan perlindungan yang efektif. Sehingga user tidak perlu mengkhawatirkan data yang mungkin saja di retas oleh hacker karena sistem keamanan ini.
Itulah sebagian kecil peranan dari jaringan komputer versi saya, dan masih banyak lagi manfaat yang kita peroleh dari pengimplementasian jaringan komputer dalam kehidupan kita. Semoga artikel ini dapat memberikan informasi positif kepada para pembaca. Terimakasih.
Komentar
Posting Komentar